Recent in Sports

Tuesday, April 4, 2017

20 Games Terbaik Pada Tahun 2017


Semua games ini akan membuat kalian ingin memainkan game tersebut.

Jika agan-agan adalah orang yang suka bermain video games, pasti kalian semua penasaran dan bertanya-tanya sebenarnya game terbaik pada tahun 2017 ini apa? Tenang saja, saya akan menjelaskannya sekarang di blog ini. Video games mulai berkembang dari jaman ke jaman, dimulai dari ketika saya kecil dan masih bermain game Nintendo dan playstation 1, kini video games sudah bisa membuat game yang terlihat seperti sungguhan. Bukan hanya itu, fitur dari game-game juga sudah mulai semakin berkembang, seperti game GTA V yang memiliki fitur untuk mengakses internet di dalam game.

Tetapi, apakah kalian sekarang bertanya-tanya game apakah yang akan menjadi yang terbaik di tahun ini? Sekarang ini dia, list 20 games terbaik pada tahun 2017 (Maaf tidak semua game rilis tahun 2017, tetapi ada yang rilis mendekati tahun 2017 alias rilis pada tahun 2016).

Baca juga : 25 Games Android Terbaik Yang Tidak Boleh Kamu Lewatkan

20. PES 2017



Untuk kalian semua, pasti sudah tidak asing kan dengan game yang satu ini? Yap, di posisi kedua puluh ada game yang bernama PES 2017. Game sepak bola ini adalah game sport terbaik sebelum FIFA 2017, yang katanya sekarang PES 2017 tidak bisa mengalahkan FIFA 2017. Tetapi, saya masukkan kepada list ini karena game ini memiliki graphic dan juga gameplay yang sangat luar biasa, dan hal yang membuat saya lebih menyukai PES sebenarnya adalah karena PES memiliki lisensi untuk liga champions. Kalau tidak salah, FIFA tidak memiliki lisensi itu ketika saya masih memainkannya di playstation 2, saya kurang tahu bagaimana dengan sekarang.

Selain hal yang di atas tadi, yang membuat saya suka dengan PES adalah cara bermainnya. Entah kenapa, tetapi PES lebih mudah digerakkan dan tidak terlalu ribet seperti FIFA, meskipun sebagian orang memilih FIFA karena lebih real. Bagaimanapun juga, menurut saya PES tetaplah game sport yang terbaik.

19. PREY



Tunggu! Kalian tidak mengenal game yang satu ini!? Jangan bilang kepada saya kalau kalian tidak mengenal game yang satu ini. Game yang memiliki graphic dan juga gameplay yang sangat luar biasa ini memang sudah sepantasnya berada di posisi kesembilan belas. Game ini memasukkan genre first-person shooter video game atau lebih mirip seperti Crysis maupun Farcry. Game ini dijadwalkan rilis pada bulan Mei tahun 2017 untuk Microsoft Windows, PlayStation 4, dan Xbox One.



Entah kenapa, tetapi saya merasa sedikit sedih karena saya tidak mungkin memainkan game yang satu ini. Dilihat dari graphicnya saja, sudah pasti game ini harus memiliki spesifikasi yang sangat tinggi sekali. Lupakan tentang hal itu! Game ini memiliki cerita yang cukup unik, dimana kita harus mengalahkan alien sebagai musuh kita. Kalian akan berperan sebagai Morgan Yu, seorang kapten dari kapal luar angkasa. Yang saya suka dalam game ini adalah kalian harus memilih cerita sendiri atau memilih pilihan dimana itu akan sangat berpengaruh pada ending yang akan kalian alami nanti. Kalian disini harus bertahan hidup dan mengumpulkan senjata dan sumber daya untuk mengalahkan para alien. Pokoknya, saya sangat merekomendasikan game yang satu ini, terutama untuk kalian yang memiliki spesifikasi pc yang tinggi, sangat disayangkan kalau kalian tidak bermain game yang satu ini.

18. Fifa 17






Di posisi kedelapan belas ada game yang bernama Fifa 17. Game yang dirilis pada bulan September ini tidak kalah serunya dengan game-game yang lain. Ditambah, Fifa 17 memiliki fitur yang lebih banyak dibandingkan dengan game sport lainnya dan merupakan game sport terbaik, melebihi PES 2017.

Jika dibandingkan dengan graphic, game Fifa 17 ini memang kalah dengan PES 2017. Tetapi, coba kita lihat di sisi yang lain. Kelebihan Fifa 17 yang tidak dimiliki PES adalah sebuah lisensi dari liga Inggris. Selain itu, gameplay dari Fifa 17 terlihat lebih real dan lebih menantang dibandingkan saingannya. Untuk kalian yang menyukai game sport, jangan sampai kalian tidak memainkan game yang satu ini.



17. Resident Evil 7




Di posisi ketujuh belas ada game yang bernama Resident Evil 7. Game yang bergenre horror ini pasti sudah kalian kenal, bahkan diantara kalian sudah ada yang memainkan beberapa serial dari game ini. Tetapi, dibandingkan dengan serial yang lain, menurut saya Resident Evil 7 ini merupakan yang terbaik.

Dilihat dari graphicnya, game ini tidak kalah dengan game seperti Prey atau bahkan Watch dog 2. Game dengan graphic yang luar biasa dan juga gameplay yang sangat menarik akan membawa kalian menuju ke dunia game yang sebenarnya. Gameplay horrornya juga sangatlah menyeramkan, meskipun saya belum pernah memainkannya, tetapi saya melihat gameplaynya di youtube dan ini sangatlah luar biasa. Disini kalian memiliki misi untuk menyelamatkan seorang perempuan, lalu kalian tiba-tiba saja tertangkap dan selanjutnya silahkan kalian mainkan game ini sendiri. Game yang sangat direkomendasikan untuk kalian para pecinta game horror dan juga gore.

16. Little Nightmares


Game yang berada di posisi keenam belas adalah game yang bernama Little Nightmares. Game yang satu ini merupakan game yang bergenre horror, dimana kalian menjadi semacam manusia kecil atau kurcaci atau apalah itu namanya. Sebenarnya cerita game ini adalah seorang gadis berumur Sembilan tahun bernama Six dibawa dari rumahnya dan dipaksa bekerja di The Maw - A Surreal Underwater. Kalian bermain sebagai Six dan harus membantu dia melarikan diri dari sana dari orang-orang yang memiliki wajah yang sangat menyeramkan dan membawa pisau.

Hal yang membuat kalian tegang dari game ini bukanlah kemunculan tiba-tiba atau jumpscare, tetapi ketika kalian dikejar-kejar oleh orang-orang yang akan menangkap Six. Hampir mirip seperti Outlast, dimana kalian dikejar-kejar oleh pembunuh di rumah sakit jiwa. Game ini memiliki gameplay yang sedikit unik, dimana kalian harus memecahkan sebuah puzzle dan juga berpetualang untuk mencari jalan keluar dari tempat yang mengerikan itu. Saya sangat merekomendasikan game ini untuk kalian semua, karena saya juga berencana untuk membeli game ini yang akan rilis pada tanggal 28 April nanti.

15. The Last Guardian


Sebenarnya game yang satu ini dirilis pada tahun 2016, tetapi saya memasukkannya karena saya yakin game ini masih akan sangat laku pada tahun 2017 ini. Di posisi kelima belas, saya memasukkan game The Last Guardian. Game yang tidak mengandalkan graphic ini memang sangat memiliki gameplay yang sangat bagus sekali, bahkan Pewdiepie, seorang youtuber dengan subscribers terbanyak saja bilang kalau dia menunggu game ini selama beberapa tahun.

Game ini sangatlah bagus untuk kalian yang menyukai game adventure. Game yang memiliki cerita dan juga gameplay yang sangat bagus memang tidak akan membuat kita mudah bosan. Contohnya adalah game crash bandicoot atau yang lainnya, game ini juga memiliki gameplay yang sangat luar biasa. Pokoknya, kalian diharuskan untuk bermain game ini, karena game ini tidak perlu memerlukan spesifikasi pc yang besar.

14. Dishonored 2


Di posisi keempat belas saya memiliki game yang bernama Dishonored 2. Jika kalian tidak mengenal game ini, kalian sungguh keterlaluan. Kenapa? Karena game ini sangatlah bagus sekali terutama untuk graphic dan yang pasti untuk gameplaynya. Game yang rilis pada bulan November lalu memiliki banyak sekali tanggapan positif di steam.

Game ini sendiri bercerita tentang kekaisaran dari sebuah pulau. Setelah Empress Emily Kaldwin digulingkan, kalian bisa memilih untuk menjadi Emily atau penjaga kerajaan. Latar tempat dari game ini adalah di sebuah padang pasir, dimana kalian ada di sebuah kerajaan. Untuk kalian yang menyukai game tentang kerajaan atau yang mirip seperti ini, kalian harus mencoba game yang satu ini.

13. Outlast 2


Di posisi ketiga belas ada game bergenre horror yang bermana Outlast 2. Kalian pasti sudah mengenal game yang satu ini. Yap! Game yang menjadi booming karena salah satu youtuber konyol ini memang sangatlah menarik. Terutama dari gameplaynya, game ini menyediakan gameplay dimana kalian menjadi seseorang yang harus kabur dari seorang pembunuh. Yang membuat game ini sangatlah menakutkan adalah ketika kita dikejar-kejar oleh pembunuh itu, lalu kita menengok sedikit saja ke belakang atau ada sebuah batu atau tumbuhan lainnya menghalangi, maka tamatlah kita.

Berbeda dengan Outlast pertama yang berlatarkan di rumah sakit, game Outlast 2 ini memiliki latar di sebuah desa yang hampir mati. Kalian sebagai karakter utama harus berusaha untuk bertahan hidup di desa ini. Saya sudah pernah melihat game Outlast 2 demo, dan ini sangatlah menarik. Kalau tidak salah, game ini akan dirilis pada bulan April tahun 2017, jadi saya sangat merekomendasikan game yang satu ini.

12. Spider-Man


Di posisi kedua belas ada game yang bernama Spider-Man. Pasti kalian pernah atau bahkan menjadi fan salah satu superhero yang satu ini bukan? Kini game Spider-Man akan segera tiba dan akan dirilis pada tahun 2017, itulah yang marvel katakan.

Game yang memiliki graphic yang sangat bagus dan juga gameplay yang menarik ini sangat saya sarankan untuk kalian semua. Game ini akan dirilis pada platform pc, playstation 4, dan juga Xbox One. Saya sangat yakin game yang satu ini pasti sangatlah laku, karena dilihat dari trailer di youtubenya saja, game ini sudah menembus lebih dari sepuluh juta viewers. Itu artinya, akan ada lebih dari sepuluh juta orang yang berminat untuk membeli game ini, meskipun saya tidak yakin semua dari mereka akan membeli game ini. Tetapi, untuk kalian yang memiliki spesifikasi yang sangat tinggi, saya sangat merekomendasikan game yang satu ini, terutama untuk kalian yang gemar kepada surephero marvel.

11. Nier Automata


Untuk kalian yang suka dengan game final fantasy, kalian pasti akan menyukai game yang satu ini. Game yang bernama nier automata ini memiliki graphic yang sangat bagus sekali dan juga gameplay yang tidak kalah menarik.

Ketika kalian pertama kali bermain game ini, kalian akan langsung mengendalikan sebuah kapal tempur dan harus selamat disana. Setelah kalian selamat dan menuju ke sebuah gedung, disanalah petualangan kalian dimulai. kalian akan bermain sebagai YoRHa No.2 Type B. Yang membuat saya suka dari game ini adalah game ini dibuat oleh Square Enix, Jepang. Biasanya para studio di Jepang membuat karakter protagonist perempuan yang sangat cantik, tidak seperti Mass Andromeda.

10. Day Of Infamy


Di posisi kesepuluh, ada game yang bernama day of infamy. Game yang satu ini menceritakan tentang perang dunia kedua dan memiliki banyak sekali tanggapan positif dari para pembeli. Game yang telah dirilis pada bulan maret lalu memang tiba-tiba langsung booming pada saat itu, bahkan saya mencoba cari di youtube, banyak para youtubers yang bermain game ini dan langsung mendapatkan lebih dari seratus ribu viewers dalam beberapa minggu saja.

Game ini memiliki cerita dan juga gameplay yang sangat menarik, meskipun saya kurang suka dengan graphicnya. Tetapi, itu adalah kesempatan bagus untuk kalian yang memiliki spesifikasi pc yang kecil, karena game ini hanya membutuhkan minimal 4 GB ram saja dan intel core duo untuk selengkapnya bisa dilihat disini.

9. Horizon Zero Dawn


Di posisi kesembilan ada game yang bernama Horizon Zero Dawn. Game yang agak-agak mirip seperti the witch ini sangat saya rekomendasikan untuk kalian yang suka game open world. Game ini memiliki world atau tempat yang cukup luas, kalian juga dapat menunggangi sebuah binatang dan berburu.

Kalian disini bermain sebagai pemburu sekaligus pemanah dan harus membunuh para monster yang berada disana. Dunia disana dipenuhi oleh robot-robot. Karakter yang kalian mainkan juga bisa menggunakan senjata jarak dekat seperti melee dan menggunakan taktik untuk membunuh para robot-robot itu. Pokoknya, kalian sangat disarankan untuk bermain game yang satu ini, karena game yang satu ini sangatlah bagus. Tetapi, sayangnya game ini hanya dirilis di playstation 4 saja.

8. Playerunknown's Battlegrounds


Di posisi kesembilan, ada game yang bernama playerunknown's battlegrounds. Game yang rilis pada bulan Maret lalu tiba-tiba saja langsung booming dan menjadi game yang paling laku dijual di steam. Game ini bahkan mengalahkan GTA V dan mendapat tanggapan positif yang banyak sekali. Kalian harus bisa bertahan hidup di game ini. Game yang memiliki genre shooter ini sangat saya rekomendasikan untuk kalian yang suka game shooter.

Pada game ini kalian dapat menaiki mobil, mendapatkan equipments, items, dan tentu saja banyak senjata yang terdapat disini. Dimulai tanpa ada apapun, kalian diharuskan untuk mendapatkan senjata dan yang lainnya. Selain itu, kelebihan lain dari game ini adalah memiliki dunia yang cukup luas, sekitar 8*8 kilometer dan dibuat oleh unreal engine (Mungkin diantara kalian sudah mengenal ini).

7. Watch Dog 2


Game yang berada di posisi ketujuh adalah game yang bernama Watch Dog 2. Pasti kalian sudah sangat mengenal serial pertama dari Watch Dog, untuk kalian yang belum tahu, Watch Dog 2 telah dirilih pada bulan November lalu. Saya kurang tahu tentang game yang satu ini, karena saya belum pernah bermain game Watch Dog 2, tetapi mungkin tidak berbeda jauh dengan serial pertamanya.

Kita bermain sebagai seorang hacker gelap, dimana kita membobol atm dan melakukan tindakan kriminal lain. Game ini memiliki graphic dan juga gameplay yang sangat bagus, terutama gameplaynya yang sangat unik karena kita menjadi seorang hacker. Bahkan lampu lalu lintas bisa kita hacker juga. Tetapi, saya sangat merekomendasikan game ini untuk kalian yang sangat menyukai Watch Dog serial pertama, karena menurut saya game ini sangatlah bagus.

6. For Honor


Game yang berada di posisi keenam adalah game yang paling saya inginkan, yaitu For Honor. Game ini merupakan game online dan berlatarkan tempat sebuah kerajaan. Awalnya saya berpikir untuk membeli game yang satu ini, tetapi game ini dibanderol dengan harga yang sangat mahal, yaitu hampir tujuh ratus ribu rupiah.

Game ini memiliki graphic dan juga gameplay yang sangat luar biasa. Tetapi, game ini masih memiliki beberapa kesalahan, seperti banyak yang protes karena game ini selalu keluar dengan sendirinya. Tentu saja game ini diharuskan memiliki spesifikasi yang sangat bagus dan juga koneksi internet yang tidak kalah juga, oleh karena itu untuk kalian yang berada di kalangan menengah kebawah seperti saya, saya sarankan jangan menghambur-hamburkan uang kalian. Tetapi, saya tetap merekomendasikan game ini karena ini juga merupakan game yang sangat saya inginkan.

5. Battlefield 1


Di posisi kelima ada game yang bernama battlefield 1. Untuk kalian para gamers pasti sudah tidak asing dengan game yang satu ini. Game yang rilis pada bulan Oktober ini merupakan game yang memiliki graphic yang sangat luar biasa, untuk gameplaynya saya kurang tahu tetapi saya bisa bilang pasti tidak akan kalah dengan game-game yang lain.

Game battlefield 1 memiliki ukuran yang cukup besar dan juga harus memiliki spesifikasi yang sangat tinggi. Tetapi, untuk masalah permainan, tidak usah diomongkan lagi, sudah pasti game battlefield 1 adalah game shooter yang sangat baik. Lagipula, game battlefield adalah game shooter favorit saya, semenjak saya bermain battlefield 4 saya merasa game ini adalah game shooter terbaik. Tetapi, sekarang masih tetap kalah dengan Call Of Duty yang terbaru.

4. Death Stranding


Apakah kalian percaya bahwa gambar di atas adalah sebuah game? Yap, game yang satu ini memang memiliki graphic yang sangat luar biasa, bahkan melebihi game apapun yang pernah saya lihat. Game yang berada di posisi keempat ini memang sangat pantas untuk disebut dengan game terbaik, karena memiliki gameplay dan juga graphic yang di luar akal manusia.

Game yang berjudul death stranding dikatakan akan menjadi game yang dirilis di platform playstation 4 dan juga playstation 5.  Tidak salah untuk game seperti ini berada di posisi keempat. Di game ini kalian akan terdampar di sebuah pulau yang tidak diketahui namanya. Game ini dikatakan hampir mirip seperti Metal Gear Solid dan juga merupakan game open world. Saya kurang tahu kapan game ini rilis, tetapi para studio mengklaim kalau game ini akan rilis pada tahun sekarang. Untuk kalian yang memiliki playstation 4, tolong bermain game ini dan jika kalian ingin kalian bisa beritahu saya lebih mengenai game yang satu ini.

3. Tom Clancy's Ghost Recon Wildlands


Game yang berada di posisi ketiga adalah game yang bernam Tom Clancy's Ghost Recon Wildlands. Game yang satu ini adalah game shooter yang saya sukai dari dulu, dan kini keluar serial baru dari Tom Clancy's yang dirilis pada bulan Maret lalu.

Game ini memiliki graphic dan juga gameplay yang sangat luar biasa, kalian akan dibawa menuju dunia yang sangat luas di game ini. Kalian membuat sebuah tim dengan tiga teman kalian di game dan jadilah yang terbaik. Game ini diharuskan untuk memiliki spesifikasi yang sangat besar, tetapi tidak terlalu parah seperti For Honor ataupun Death Stranding. Game ini memiliki banyak tanggapan positif dari para pembeli dan saya sangat merekomendasikan game yang satu ini karena memang game ini sangatlah bagus dan juga menarik.
2. Days Gone

Game yang berada di posisi kedua adalah game yang bernama Days Gone. Game ini merupakan game survival horror, dimana kalian harus bertahan hidup dari para serangan zombi. Game yang menawarkan open worlds yang sangat luas ini memiliki gameplay yang cukup menarik dan juga graphic yang cukup bagus.

Game yang menggunakan third-person shooter ini bercerita tentang Deacon st John, seorang gelandangan dan mantan pemburu hadiah yang sangat suka hidup dengan rintangan berbahaya. Di dalam game ini, hampir semua umat manusia tewas, dan kalian sebagai Deacon harus bisa bertahan dalam dunia seperti itu. Game ini memiliki story yang sangat menarik, itulah kenapa saya menempatkan game ini di posisi kedua.
1. Call Of Duty Infinity Warface

Inilah dia game yang berada di posisi pertama, game yang berjudul Call Of Duty Infinity Warface ini sangatlah memiliki gameplay dan juga graphic yang sangat baik. Game ini membiarkan kita untuk mendapatkan senjata yang sangat unik dan menarik dan juga petualangan yang sangat menantang. Di dalam game ini diberikan 3 pilihan, yaitu kalian bisa bermain campaign, multiplayer, ataupun menjadi zombie.

Tentu saja di dalam 3 pilihan itu memiliki cerita yang berbeda pula, jadi ketika kalian sudah menyelesaikan game ini, kalian tidak akan bosan karena masih ada 2 cerita yang belum kalian selesainkan. Game shooter terbaik ini memang sangat pantas berada di posisi pertama dalam game terbaik pada tahun 2017 ini. Pokoknya, saya sangat merekomendasikan game yang satu ini untuk kalian.

mungkin itulah list dari game terbaik pada tahun 2017. Jika agan-agan memiliki game lain yang memang sangat seru pada tahun 2017 ini, kalian bisa memberitahukannya di comment.
Share:

0 comments:

Post a Comment

Powered by Blogger.

Facebook

Search This Blog

Blog Archive

Recent

Comment

Popular Posts